Ini Dia Fakta Krim Pemutih Wajah yang Sering TIdak Disadari

Wanita Indonesia rata-rata memiliki warna kulit kuning langsat hingga kecokelatan. Namun, tak jarang, para wanita Indonesia menginginkan warna kulit yang putih. Hal ini diakui oleh dokter kulit dan President Director MIRACLE Aesthetic Clinic, Dr. Lanny Juniarti.

Dr.Lanny mengatakan banyak dari kliennya yang menginginkan kulit yang putih dan cenderung ingin merubah bagian tubuhnya yang tidak "sempurna".

"Wanita Indonesia biasanya ingin punya kulit yang putih dan cenderung ingin melakukan beauty transformation yang radikal, merubah semua bagian tubuh yang menurut mereka kurang sempurna. Padahal yang namanya cantik kan harus memiliki harmoni dan terlihat proporsional, bukan hanya dengan mengubah seluruh bagian tubuh yang terlihat tidak sempurna," ucapnya ketika ditemui usai konferensi pers ulang tahun ke-20 MIRACLE Aesthetic Clinic pada Selasa (2/8), di Jakarta.

Selain itu, Dr. Lanny mengingatkan bahwa penggunaan produk pemutih tidak dapat merubah warna kulit, hanya membuat kulit terlihat lebih cerah. "Produk pemutih tidak akan merubah warna kulit, tetapi hanya membuat kulit lebih cerah dan sehat, karena mengangkat lapisan-lapisan kulit mati," ujarnya.

Kulit yang cerah menurutnya akan terlihat berkilau dan memantulkan sinar. "Indikasi kulit yang cerah adalah terlihat berkilau dan ketika difoto, kulit akan terlihat memantulkan sinar, atau istilahnya kulitnya bening. Kalau kulit yang kusam pasti tidak akan bisa memantulkan sinar," katanya.

Selain warna kulit, masalah jerawat juga banyak dikeluhkan oleh kliennya. Masalah jerawat menurutnya dapat pula dialami orang dewasa atau yang disebut dengan adult acne.

(yuri/wida)

Source link


Sumber: http://ift.tt/2aTbvYM

Related Posts

Posting Komentar